Sejarah Roda Bebas


sumber ilustrasi: tigaroda.wordpress.com

Siapa yang tidak kenal roda sekarang ini, roda acapkali berkaitan erat dengan alat transportasi manusia sehari hari. Sebuah pertanyaan kapan manusia mulai mengenal roda ?
Roda ditemukan pertama kali oleh bangsa Sumeria sekitar tahun 3200 SM. Roda sebenarnya telah digunakan untuk membuat keramik, dimana para pembuat keramik saat itu membentuk tanah liat dengan meletakkannya pada suatu roda, sehingga dapat diputar dengan mudah.
Namun bangsa Sumeria dikenal nbangsa pertama yang menggunakan roda untuk menjalankan kereta. Kereta bangsa Sumeria memiliki roda kayu yang berat dan kuat karena terbuat dari dua atau tiga papan tebal yang disatukan dan dipotong menjado sebiah cakeram. Roda roda ini berputar mengitari lobang dipusatnya yang ditempatkan pada poros matinya yang kuat, dalam artian ketikaroda berputar  poros turut berputar pula. Kereta kereta tersebut ditarik oleh keledai atau sapi jantan.
Menjelang  tahun 2000 SM, roda berjeruji dikembangkan dan digunakan pada kendaraan yang lebh cepat, termasuk kendaraan perang. Pada roda beruji, roda tidaklah padat seluruhnya, melainkan menggunakan alat alat penahan atau palang palang yang menghubungkan sisi roda dan tengah roda. Cara ini menjadikan roda lebih ringan dan cepat berputar. Lapisan tembaga ditambahkan disisi luar roda sehingga menambah kekuatan roda tersebut.
Kemudian antara tahun 265 – 221 SM, orang orang china telah menemukan gerobak tangan. Gerabak tersebut memumngkinkan seseorang untuk membawa beban berat sendirian. Orang china menamakan gerobak ini sebagai sapi kayu.

Daftar pustaka :
Jim Wiese,Ilmu Pengetahuan Kuno, (Pakar Raya Pustaka,Bandung, 2014)

Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "Sejarah Roda Bebas"

  1. Pinochle - Casino Hotel in Coos Bay, CA
    Information, reviews and 태백 출장샵 contact information 의정부 출장마사지 for Pinochle - 춘천 출장마사지 Casino Hotel in Coos 춘천 출장샵 Bay, CA. Learn more about its location, amenities and contact information. Rating: 5 · ‎3 구미 출장마사지 reviews · ‎Price range: $$

    BalasHapus